Rabu, 09 April 2014
Cech Siap Bersaing dengan Courtois
Kiper Petr Cech menyatakan bahwa dirinya adalah kiper nomor satu Chelsea dan siap bersaing dengan siapa pun demi mempertahankan posisinya.
Hal tersebut berkaitan dengan kemungkinan Thibaut Courtois kembali ke Chelsea dari masa pinjamnya di Atletico Madrid pada akhir musim ini.
Courtois telah berada di Atletico sebagai pemain pinjaman sejak 2011. Ia bertahan di sana karena mendapatkan posisi kiper utama. Namun, Courtois telah menunjukkan bahwa ia punya kemampuan bersaing dengan Cech sehingga mempertimbangkan kembali ke Chelsea.
Di sisi lain, Cech menilai dirinya telah membuktikan diri mampu bersaing dengan kiper-kiper lain sepanjang kariernya di Chelsea, antara lain Carlo Cudicini, Ross Turnbull, Henrique Hilario, dan Mark Schwarzer. Menurutnya, ia juga akan mampu bersaing dengan Courtois.
"Saat aku merasa tak cukup baik bermain di level tertinggi, aku akan berhenti. Aku ingin terus bermain di level tinggi. Aku pernah bersaing dengan Carlo Cudicini, yang merupakan kiper terbaik di Premier League, ketika aku datang ke sini. Ketika Ross Turnbull bermain untuk Middlesbrough, ia adalah talenta terbaik Inggris," ujar Cech.
"Hilario selalu siap bermain dan Anda bisa melihat perbedaan di Fulham ketika Mark Schwarzer di sana. Dan, aku masih bermain. Ini tak bisa diremehkan. Jika (Courtois) kembali dan ia lebih baik dariku, ia layak mendapatkan pujian. Aku tak takut. AKu masih akan berusaha untuk menjadi lebih baik dari siapa pun di sini untuk mempertahankan tempatku," tutur Cech.
Sumber : http://bola.kompas.com/read/2014/04/04/1928045/Cech.Siap.Bersaing.dengan.Courtois
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar