Rabu, 26 Juni 2013
HTC Akan Produksi Tablet dengan OS Windows RT?
HTC dikabarkan akan memproduksi tablet terbarunya dengan ukuran 7 inchi dan 12 inchi yang akan dijalankan dengan OS Windows RT dimana tablet tersebut bisa jadi penerus HTC Flyer atau bahkan sebagai penantang Microsoft Surface. HTC sendiri tidak akan terjun ke pasar yang sudah dimasuki oleh vendor lain seperti Dell, Asus, dan Acer yang menghadirkan tablet dengan desain convertible atau hybrid, namun HTC memilih untuk membuat perbedaan dari tabletnya di sisi ukuran layar.
Menurut laporan Bloomberg, HTC akan membuat tablet mungil sebagai penerus Flyer dengan ukuran 7 inchi. Belum ada detail tentang produk ini sama sekali, dan nampaknya pilihan HTC untuk tablet berukuran 7 inchi tersebut akan digunakan untuk menantang para pengguna tablet Android. Namun HTC sebaiknya berhati-hati karena kompetisi dengan tablet Android akan sangat sulit karena ada beberapa faktor yang membuat Android tetap favorit, seperti harga yang pasti lebih mahal dibanding Android dalam ukuran layar yang sama, serta masalah Microsoft Office yang meskipun sudah dibenamkan di semua tablet yang dijalankan dengan Windows RT namun belum sepenuhnya dioptimalkan untuk piranti berlayar sentuh. HTC sendiri berencana akan memasukkan fungsi komunikasi sehingga tablet tersebut bisa digunakan untuk menelpon.
Model kedua adalah tablet dengan ukuran 12 inchi. Meskipun sudah banyak tablet jenis convertible yang dijalankan dengan Windows 8 yang memiliki ukuran tersebut, namun untuk tablet yang dijalankan dengan Windows RT, belum ada yang menggunakan ukuran tersebut. Dengan tablet berukuan 12 inchi tersebut, HTC akan menawarkan display yang ramah produktifitas dan nyaman di mata dengan kemungkinan resolusi yang digunakan adalah 1080p, juga daya tahan baterai yang lebih lama. Selain akan memproduksi tablet yang dijalankan dengan OS Windows RT, HTC juga dikabarkan akan memproduksi tablet yang dijalankan dengan prosesor Intel dan Windows 8. Baik tablet yang akan dijalankan dengan Windows RT maupun Windows 8 tersebut kabarnya akan diluncurkan tahun depan dan kemungkinan sudah akan dipamerkan pada ajang CES atau MWC 2013 mendatang.
Analisis : HTC tidak perlu takut bersaing dengan android, karena selagi memiliki fitur yang canggih, pastinya tetap akan dicari oleh masyarakat.
Sumber : http://www.jagatreview.com/2012/12/htc-akan-produksi-tablet-dengan-os-windows-rt/
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar