Rabu, 03 April 2013
Chelsea Kehilangan Cole Dua Pekan
Bek Chelsea, Ashley Cole, harus absen sekitar dua pekan akibat cedera hamstring saat melawan Manchester United pada partai ulangan babak perempat final Piala FA, Senin (1/4/2013).
Cole hanya bermain 20 menit dalam pertandingan yang berakhir 1-0 untuk kemenangan The Blues tersebut. Otot hamstring bek asal Inggris itu bermasalah dan digantikan Ryan Bertrand.
"Cedera seperti itu setidaknya butuh waktu (pemulihan) dua pekan," ungkap pelatih sementara Chelsea, Rafael Benitez, seusai pertandingan seperti dilansir Sky Sports.
Dengan begitu, Cole dipastikan akan absen membela London Biru saat menghadapi Rubin Kazan pada leg pertama perempat final Liga Europa, Kamis (4/4/2013), dan meladeni Sunderland pada lanjutan Premier League, 7 April. Selain itu, ia juga diragukan tampil melawan Manchester City di semifinal Piala FA.
Analisa :
Cedera Cole saat ini sebenarnya merugikan Chelsea, karena menambah daftar bek Chelsea yang harus absen akibat cedera. Sebelumnya, Gary Cahill juga harus menepi setidaknya 15 hari setelah dibelit cedera beberapa waktu lalu. Sedangkan banyak pertandingan yang menanti didepan mata. Dan peran Cole sebenarnya cukup penting di Chelsea, karena permainannya tidak pernah mengecewakan.
Sumber :
http://bola.kompas.com/read/2013/04/01/23102449/Chelsea.Kehilangan.Cole.Dua.Pekan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar